Karakter Naruto Mana Yang Sesuai Dengan Kepribadian Kamu?

Karakter Naruto Mana Yang Sesuai Dengan Kepribadian Kamu?
Naruto
Karya manga serta anime yang memiliki kualitas tak hanya sekedar mampu menghibur penikmatnya namun juga memberi pelajaran tersendiri mengenai kehidupan. Salah satunya adalah manga Naruto yang telah diangkat menjadi serial anime populer. Lewat serial ini, penonton ikut merasakan kisah cinta dengan latar belakang budaya serta tradisi tertentu di samping nilai-nilai persahabatan yang ada di dalamnya. Selain itu, sifat serta kepribadian tokoh dalam anime pun bisa jadi mirip dengan penontonnya. Tak jarang apabila tokoh tertentu dalam serial anime bisa saja menginspirasi kita dalam kehidupan sehari-hari. Dalam anime Naruto, terdapat enam tokoh sentral yang kepribadiannya bisa jadi mirip dengan penontonnya.

Pertama adalah Rock Lee. Ia dikisahkan menguasai jurus ninjutsu dan genjutsu yang merupakan dasar-dasar ninja. Rock Lee awalnya adalah tokoh yang tidak memiliki rasa percaya diri. Namun berkat dorongan serta bimbingan dari Guy, gurunya, dan juga kerja kerasnya dalam mencapai cita-cita, ia akhirnya berhasil menjadi seorang ninja yang hebat. Kemudian ada tokoh bernama Neji Hyuga. Neji adalah ninja yang jenius, namun ia percaya bahwa manusia hidup dengan mengikuti takdir. Neji smepat membenci takdir hidupnya sendiri. Akan tetapi setelah ia kalah dari Naruto dalam pertarungan, Neji akhirnya memiliki pandangan yang berbeda terhadap kehidupan. Ia juga berubah menjadi orang yang lebih ramah.

Selanjutnya ada tokoh perempuan bernama Sakura Haruno. Ia adalah sosok yang anggun dan selalu memperoleh nilai tinggi di setiap ujiannya. Namun, demi menjaga image, terkadang Sakura akan berbuat tidak sesuai dengan keinginan hatinya. Terkadang ia bisa jadi sangat ekspresif walaupun sebenarnya ia tak ingin menjadi demikian. Ada lagi tokoh bernama Hatake Kakashi yang cuek, santai, jenius dan bisa bertindak cepat jika memang sedang diperlukan. Ciri khas Kakashi adalah dia suka menggunakan penutup mulut berwarna hitam. Kakashi sendiri merupakan guru pembimbing dan juga teman setim dari Naruto.

Tokoh selanjutnya adalah Sasuke Uchiha. Ia adalah tokoh yang cool, pendiam, lebih suka sendiri sekaligus seorang ninja yang berbakat. Sasuke menyimpan dendam pada kakaknya sendiri, Itachi Uciha, yang bertanggung jawab terhadap kematian seluruh anggota keluarganya. Sasuke memiliki masa lalu yang kelam, namun ia memiliki kemampuan yang tinggi dalam hal bertarung. Terakhir, tokoh utama yang namanya diambil menjadi nama manga dan anime ini, adalah Naruto Uzumaki. Naruto memiliki kepribadian ceria, bersemangat, kikuk, lugu serta penuh kejutan. Ia juga memiliki ambisi untuk menjadi pemimpin seluruh ninja yang ada di Konoha yaitu Hokage. Ketika kecil Naruto pernah tersegel rubah berekor sembilan yang dibuat oleh ayahnya sendiri, Minato Namikaze. Itulah beberapa tipe kepribadian yang ada dalam anime Naruto. Adakah salah satu dari kepribadian di atas yang sama atau mirip dengan pembaca?

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Karakter Naruto Mana Yang Sesuai Dengan Kepribadian Kamu?"

Posting Komentar