Ngampus, Film Anime Buatan Animator Indonesia

Ngampus, Film Anime Buatan Animator Indonesia
Ngampus
Adi Boge, seorang kreator anime Indonesia telah berhasil membuat sebuah anime berjudul "Ngampus". Meskipun masih ada kekurangan, apresiasi tetap harus diberikan.

Anime merupakan film kartun yang berasal dari Jepang, dan saat ini bukan hanya Jepang saja yang memproduksinya karena Indonesia pun mempunyai anime yang patut diapresiasi. Ini merupakan sebuah hal bisa dibanggakan karena Indonesia ternyata mempunyai generasi yang kreatif sehingga mampu membuat sebuah anime. Meskipun belum terlalu bagus seperti anime asal Jepang karena masih ada kekurangan, tapi ini bukanlah sebuah hal yang harus dicela. Justru sebaliknya, kreativitas yang telah tercapai harus terus didukung sehingga nantinya generasi Indonesia bisa membuat anime yang lebih baik dari waktu ke waktu.

Ngampus, itulah judul anime Indonesia yang bisa dengan mudah didapatkan melalui media sosial Facebook. Karena memang bukan ditujukan untuk mendapatkan untung seperti yang dilakukan di Jepang, maka anime buatan anak Indonesia ini dibagikan secara gratis di media sosial tersebut. Jadi, untuk para penggemar anime, tidak ada salahnya jika melihat bagaimana anime buatan anak Indonesia ini. Dengan menonton anime buatan anak bangsa ini bisa membantu para pembuat anime dari Indonesia untuk terus berkembang dan terus meningkatkan kualitas animenya, mulai dari karakter sampai dengan alur cerita agar terlihat lebih menarik.

Berkisah tentang kehidupan remaja yang sedang berkuliah di kampus STAN menjadi alur cerita yang ditawarkan. Karakter yang menjadi ciri khas Indonesia pun ditampilkan dengan munculnya karakter berkerudung. Walaupun belum terlihat natural atau terlihat masih sedikit aneh, tapi dengan usaha pantang menyerah, bukan hal yang mustahil jika karakter berkerudung akan menjadi salah satu hal menarik dari anime buatan anak Indonesia.

Anime yang dibuat oleh seorang lulusan Sekolah Anime, tentu saja ada banyak sekali hal yang bisa dikatakan masih mencontoh anime Jepang seperti karakternya. Namun, terlepas dari itu semua, sebuah apresiasi yang baik patut untuk didapatkan oleh Adi Boge, si pembuat anime dengan judul "Ngampus" ini. Sebuah apresiasi pastinya akan menjadi hal yang sangat pantas didapat oleh pembuat anime Indonesia ini sebab hal itu menandakan bahwa karya mereka dihargai meskipun belum mendunia seperti anime yang banyak diproduksi di Jepang.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ngampus, Film Anime Buatan Animator Indonesia"

Posting Komentar