Siapa yang dulu sering duduk di depan tv menanti kartun saat akhir pekan? Waktu kecil kita memang dipenuhi deretan kartun yang selalu dinanti kehadirannya. Mayoritas kartun tersebut berasal dari negara Sakura. Bicara tentang animasi, memang Jepang paling unggul dan tidak bisa diremehkan. Terbukti dengan lahirnya anime terpopuler dari gabungan kreativitas dan teknologi dalam film animasi. Tidak hanya anak-anak yang terbius, tapi orang dewasapun turut mendongak saat melihat animasi ini. Bahkan sebagian fans berat sampai mengoleksi figur-figur anime aneka bentuk. Animasi asal Jepang mampu membuat penasaran dengan jalan cerita yang seru. Berikut beberapa rekomendasi animasi yang patut kamu tonton.
Bleach
Bleach |
Animasi ini berkisah tentang seorang anak muda bernama Kurosaki Ichigo dengan kekuatan berbeda. Ichigo mempunyai kelebihan yaitu dapat melihat hantu dan arwah orang mati atau disebut dewa kematian. Film animasi ini pertama kali rilis pada tahun 2004. Penggabungan humor dan pertempuran dengan cantik, membuat para penonton betah menyaksikan film yang berhasil meraih penghargaan internasional bergengsi ini. Keseruan tersaji ketika pertarungan peran antagonis dengan tokoh utama.
Death Note
Death Note |
Anime terpopuler satu ini mempunyai cerita unik dan penuh misteri membuat rasa penasaran. Death Note mengisahkan petualangan seorang anak SMA bernama Light Yagami yang menemukan buku misterius milik dewa kematian. Dimana buku tersebut dapat membunuh siapa saja dengan hanya menuliskan nama. Film anime disajikan dalam 37 episode yang dipenuhi karakter keren. Meskipun ceritanya simpel, tapi plot yang tersaji membuat penonton terhanyut dan penasaran.
Dragon Ball Z
Dragon Ball Z |
Selain One Piece, kamu pasti ingat dengan serial Dragon Ball Z. Anime terpopuler di berbagai penjuru dunia ini mempunyai jalan cerita menarik. Berkisah tentang seorang pemuda bernama Goku dari bangsa Saiya yang mempunyai kekuatan berpetualang mengumpulkan 7 bola naga. Namun ternyata petualangannya berkembang menjadi misi penyelamatan dunia dari kejahatan. Tidak hanya populer, serial manga ini juga paling laris dengan pencapaian penjualan lebih dari 350 juta copy di dunia.
0 Response to "Film Anime Terpopuler Yang Wajib Ditonton"
Posting Komentar